KAPOLRESTA SAMARINDA MENINJAU LANGSUNG KEBERANGKATAN KM CATTLEYA EXPRESS YANG ANGKUT PEMUDIK
Diposting pada 29 April 2022, 6:36 pm. 211 Views

Polrestasamarinda.id – SAMARINDA – Pemudik yang melalui jalur kapal berangkat hari ini, Jumat (29/4/2022). 

Seperti diketahui KM Adithya kapal terakhir yang diberangkatkan untuk mengangkut para pemudik waktu lalu melalui Pelabuhan Samarinda di Jalan Yos Sudarso Kelurahan Karang Mumus Kecamatan Samarinda Kota.

Tetapi, karena calon penumpang kapal membludak dan masih banyak yang belum bisa berangkat dengan KM Adithya tersebut, sehingga pihak Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II A Samarinda pun memberikan kapal tambahan dari KSOP Pare Pare, untuk mengangkut penumpang dari Pelabuhan Kota Samarinda. 

Terlihat di lapangan, KM Cattleya Express berangkat dari Pare Pare pada Kamis (28/4/2022) dan tiba di Pelabuhan Samarinda Jumat (29/4/2022) pukul 10.00 WITA. 

Terlihat para calon penumpang pun dengan pengarahan petugas kemaritiman untuk langsung naik ke kapal, yang kemudian diberangkatkan pada pukul 13.00 WITA menuju Pelabuhan Pare Pare. 

Dari data KSOP para calon penumpang yang belum bisa berangkat dengan KM Adithya tersebut diperkirakan 550an pemudik. Tetapi, saat pelaksanaanya tiket yang telah terjual sekitar 1.500.

“Dari data yang ada, tiket itu sudah terjual sekitar 1.500 dan ini kapal terakhir,” ungkap Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli saat ditemui di pelabuhan hari ini. 

Selain itu pihaknya pun telah memastikan terkait dengan pengamanan selama proses mudik berjalan dengan aman dan lancar. 

“Dan pengamanan ini rangkaian dari operasi ketupat mahakam. Bisa dilihat antusias masyarakat untuk melakukan mudik dan dari kepolisian telah mempersiapkan back up pengamanannya, mudahan berjalan lancar dan pemudik sampai dengan selamat,” harapnya. 

“Kami juga sudah melakukan pengecekan ke atas kapal bersama KSOP, pada prinsipnya kapal sudah siap,” sambungnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya
Team Opsnal Polsek Samarinda Ulu Berhasil Mengungkap Kasus Tindak Pidana Pencurian Sepeda Motor ( Curanmor ) di Wilkum Polsek Samarinda Ulu

Reskrim Polsek samarinda Ulu Berhasil mengungkap perkara pencurian ( Curanmor ) terhadap tersangka berinisial Sdra…

Sampaikan Himbauan Kamtibmas Personel Polsek Kawasan Pelabuhan Samarinda Sambang Dialogis dengan Warga di pelabuhan Samarinda.

Samarinda – Unit Sabhara Polsek Kawasan Pelabuhan Polresta Samarinda Polda Kaltim melaksanakan kegiatan rutin patroli…

BHABINKAMTIBMAS KELURAHAN MUGIREJO DISTRIBUSIKAN BANTUAN SOSIAL PRESIDEN RI KEPADA WARGA

Samarinda — Bhabinkamtibmas Kelurahan Mugirejo, Bripka Ahmad Imron, kembali menunjukkan dedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya…

© Copyright POLRESTA SAMARINDA 2022