Jaga Keamanan Dan Kondusifitas, Polsek Samarinda Kota Operasi Cipta Kondisi Perkuat Harkamtibmas
Diposting pada 4 Desember 2022, 12:43 pm. 92 Views
Polsek Samarinda Kota – Keamanan dan ketertiban masyarakat adalah suatu kondisi dinamis masyarakat sebagai salah satu prasyarat yang ditandai oleh terjaminnya keamanan, ketertiban, dan tegaknya hukum, serta terbinanya ketentraman.dalam rangka mewujudkannya, diperlukan upaya berkesinambungan sebagaimana Ops Cipkon (Cipta Kondisi) secara mobile humanis yang apelnya dilaksanakan di l Polsek Samarinda Kota di Jl. Bhayangkara No 4 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota Minggu (04/12/2022).

Kegiatan yang dipimpin oleh Kapolsek Samarinda Kota AKP Jajat Sudrajat SH dibantu oleh Pokdarkamtibmas Samarinda Kota,Sibhara KBBP Polri Samarinda Kota dan Sandi Bhayangkara tersebut merupakan kegiatan rutin dengan melakukan pemeriksaan surat-surat kelengkapan diri dan kendaraan serta barang berbahaya disamping tetap mengedepankan imbauan kepada pengguna jalan agar selalu mematuhi protokol kesehatan.

Sasaran cipkon sistem patroli mobile, himbauan kamtibmas dan pemeriksaan daerah rawan kriminalitas ,memberikan Himbauan kepada Masyarakat tentang bahayanya Covid-19 di wilayah Hukum Kecamatan Samarinda Kota yang sedang melaksanakan aktifitasnya di Taman Samarenda, ataupun Cafe-cafe yang berkumpulnya masyarakat.dan terakhir Memberikan himbauan kepada masyarakat agar selalu menjaga dan lebih waspada akan maraknya Kejahatan Tindak Pidana seperti Curanmor yaitu dengan menggunakan kunci ganda pada kendaraan bermotor.

Kapolsek Samarinda Kota AKP Jajat Sudrajat SH membenarkan Ops Cipkon yang dilakukan oleh anggotanya.“Dalam operasi cipkon ini, kami juga melakukan pemeriksaan terhadap, sajam, senpi, narkoba, guna mengantisipasi pelaku 3C di jalanan” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya
QUICK RESPON TKP ANIRAT DI JALAN KEMAKMURAN GG.PLN

www.polrestasamarinda.id, KOTA SAMARINDA – Unit Patroli 110 Beat 05 Sat. Samapta Polresta Samarinda Quick Respon Patroli…

KASAT BINMAS POLRESTA SAMARINDA HADIRI SILATURAHMI BERSAMA TOKOH MASYARAKAT SERKOTA SAMARINDA DI HOTEL ASTON

Polresta Samarinda – Dalam rangka menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kalimantan Timur, Polresta…

PRESS RELEASE PENGUNGKAPAN 3KG NARKOTIKA JENIS SABU-SABU

Polresta Samarinda – Dalam rangka menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kalimantan Timur, Polresta…

© Copyright POLRESTA SAMARINDA 2022